Asah Kemampuan, Skuadron 200 Latihan Terbang Malam
14 Oktober 2021
from DEFENSE STUDIES https://bit.ly/3AEaqLa
via IFTTT
Puspenerbal --- Skuadron 200 Wing Udara 2 Puspenerbal menggelar latihan terbang malam yang di laksanakan mulai tanggal 6 Oktober sampai dengan 8 Oktober 2021. Latihan di tengah gelap gulita ini untuk meningkatkan kemampuan semua penerbang TNI AL.
Komandan Skuadron 200 Mayor Laut (P) Rai Terianom, mengatakan "latihan terbang malam ini untuk meningkatkan naluri tempur seorang pilot dalam peperangan malam hari serta untuk melatih navigasi, intersepsi malam dan night air combat tactic. Termasuk ground crew pesawat TNI AL dalam mengantisipasi ancaman oleh pihak lain di siang atau malam hari".
Latihan ini selain melibatkan teknisi dan kru dari Skuadron 200,terlibat juga unsur personel pendukung penerbangan lainya yang merupakan implementasi dari aplikasi pelaksanaan program kerja Skuadron 200 Wing Udara 2.
Selama latihan seluruh penerbang dan pendukung melaksanakan dengam sungguh-sungguh dan tetap memperhatikan keselamatan terbang agar seluruh rangkain latihan dapat terlaksana dengan aman.
Selama latihan, tercatat ada 2-6 sorty pesawat Bonanza dan Helikopter Colibri terbang malam di langit Surabaya. Hal ini membuat Surabaya dan sekitarnya bergemuruh pada malam hari.
from DEFENSE STUDIES https://bit.ly/3AEaqLa
via IFTTT
Post a Comment