Operasi Amfibi Berhasil Kembalikan Dabo Singkep Kepulauan Riau

11 April 2021

Latihan Operasi Amfibi di Dabo Singkep Kepulauan Riau 2021 (all photos : Korps Marinir)

Awali Latihan OperasiI Amfibi, Yontaifib 1 Marinir Laksanakan Infiltrasi Udara

Dispen Kormar (Dabo Singkep) - Mengawali rangkaian latihan operasi Amfibi, Batalyon Intai Amfibi (Yontaifib) 1 Marinir melaksanakan Terjun Tempur (Junpur) untuk melaksanakan infiltrasi udara berlokasi di Air Merah Dabo Singkep, Kepulauan Riau, Kamis (09/04/2021) malam.

Sesuai skenario latihan, prajurit Intai Amfibi Marinir yang saat itu bertugas melaksanakan infiltrasi udara dengan combat free fall, melaksanakan tugasnya sebagai mata dan telinga pertama unsur-unsur Komando Tugas Gabungan Amfibi (Kogasgabfib), selain mengamankan dan menyiapkan area pendaratan, tim pasukan khusus ini juga bertugas menyelidiki sasaran-sasaran strategis musuh yang nantinya akan dihancurkan unsur-unsur Pasrat Marinir dalam serbuan amfibi. Sedangkan peterjun gabungan bertugas menyiapkan Dropping Zone untuk penerjunan pasukan Lintas Udara TNI.


Pada dasarnya junpur malam tersebut bertujuan untuk mengasah kemampuan dalam mendukung operasi dan pendaratan khusus (Ratsus) di medan tempur, sebagai pasukan khusus Korps Marinir TNI AL.

Pada pelaksanaan junpur, turut hadir meninjau kegiatan tersebut Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayjen TNI (Mar) Suhartono, Wadan Kormar Brigjen TNI (Mar) Nur Alamsyah, S.E., M.M., M.Tr. (Han)., Danpasmar 1 Brigjen TNI (Mar) Hermanto, S.E., M.M., para Asisten Dankormar, Danlanmar Jakarta Kolonel Marinir A.R.H. Anggorojati, S.E., Danbrig 4 Mar/BS Kolonel Marinir Nawawi, serta para Pejabat Utama Korps Marinir. (Korps Marinir)


Pasukan Marinir Rebut Dabosingkep 

Dispen Kormar (Dabo Singkep Kepulauan Riau) - Dalam hitungan menit ratusan personel Pasukan Pendarat Korps Marinir TNI Angkatan Laut yang tergabung dalam Operasi Amfibi terlibat “perang sengit” dengan musuh yang secara illegal masuk melalui perairan Dabo Singkep Kepulauan Riau dan menguasai beberapa objek vital di daerah setempat. Sabtu (10/04/2021).


“Saya Perintahkan Daratkan Pasukan Pendarat, Saya Ulangi Daratkan Pasukan Pendarat, Tuhan Bersama Kita Menyerbu dari Laut", pekik Panglima Komando Tugas Amfibi (Pangkogasfib), bersamaan dengan itu ratusan pasukan pendarat dan kendaraan tempur Korps Marinir dengan cepat dan gesit serta penuh percaya diri  satu persatu keluar dari mulut rampa Kapal Perang untuk melaksanakan  pendaratan Amfibi di pantai Todak Dabo Singkep sehingga dalam hitungan menit berhasil menumpas dan mengembalikan Pulau Dabo Singkep ke pangkuan Negara Kesatuan Republik indonesia (NKRI).


Sebelumnya terdengar beberapa kali dentuman dan tembakan bantuan dari beberapa Kapal Perang Republik Indonesia yaitu dari KRI Jhon Lie 358, KRI Teluk Ende 517, KRI Teluk Cirebon 543, KRI Teluk Sibolga 536, KRI Bung Tomo 357, KRI Tjiptadi 381, KRI Patimura 371, KRI Teuku Umar 385 serta bantuan tembakan dari atas pesawat untuk mengawal Pasukan Pendarat Korps Marinir bermanuver dari laut ke darata memasuki wilayah pantai Todak yang sudah dikuasai musuh.


Pertempuran sengit tersebut merupakan simulasi dari Prajurit Petarung Korps Marinir yang tergabung dalam Latihan Operasi Amfibi TNI Angkatan Laut Tahun 2021 yang dipusatkan di Pantai Todak Dabo Singkep Kepulauan Riau.


Latihan Operasi Amfibi tersebut  melibatkan 1200 personel, puluhan alutsista TNI AL mulai dari Kapal Perang Republik Indonesia, Pesawat Udara  dan Kendaraan Tempur Korps Marinir mulai dari BTR-50 PM, Tank BMP 3F serta Perahu Karet  dengan daerah latihan mulai dari Jakarta, Laut Jawa, Laut Natuna dan Pantai Todak Dabo Singkep Kepulauan Riau.


Petinggi TNI Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M didampingi Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayor Jenderal TNI (Mar) Suhartono, M.Tr(Han). menyaksikan secara langsung Latihan pendaratan prajurit Koprs Marinir  dalam Latihan Operasi Amfibi Tahun 2021.


Hadir dalam kegiatan tersebut Pejabat Utama Mabesal, Pejabat Utama Mako Kormar, Pangkotama TNI AL, Gubernur Kepulauan Riau, Wakapolda Kepulauan Riau, Wakil Bupati Lingga dan Forkopimda Kepulauan Riau serta Kabupaten Lingga. (Korps Marinir)


from DEFENSE STUDIES https://bit.ly/3a1lwiV
via IFTTT