Skadron Udara 32 mendukung Latihan Air Refueling Siang hari Skadron Udara 1

26 Mei 2024

Latihan Air Refueling pesawat KC-130B Skadron Udara 32 terhadap pesawat Hawk 109/209 Skadron Udara 1 (photos: Skadron Udara 32)

Latihan yang dilaksanakan tanggal 20-22 Mei 2024 di area Malang, Jawa Timur ini bertujuan untuk meningkatkan dan menjaga kemampuan penerbang Hawk Skadron 1 dalam melaksanakan pengisian bahan bakar di udara.


Skadron Udara 32/Angkut Berat disingkat (Skadud 32) Adalah Skadron Angkut Berat dibawah kendali Wing Udara 2 dan bermarkas di Lanud Abdul Rachman Saleh, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Tugas Pokok Skadron Udara 32 adalah untuk melaksanakan Operasi Angkutan Udara Strategis, Angkutan Udara Taktis, Operasi Udara Khusus dan Angkutan Udara Militer. Pada tahap awalnya dilengkapi dengan Pesawat C-130 B Hercules dengan jenis C-130 Standard (body). Pada tahun 1982 Skadron Udara 32 mendapat tambahan kekuatan dua unit pesawat Hercules C-130H Standar.


Skadron Udara 1/Elang Khatulistiwa adalah sebuah Skadron udara dari Tentara Nasional Indonesia Angkatan Udara, yang berbasis di Pangkalan Udara Supadio, Kabupaten Kubu Raya, Provinsi  Kalimantan Barat. Saat ini skadron ini dilengkapi dengan pesawat tempur jenis Hawk 109/209, seperti halnya Skuadron Udara 12 yang berbasis di Lanud Roesmin Nurjadin, Pekanbaru.



from DEFENSE STUDIES https://bit.ly/3Kf4NKH
via IFTTT