KSAU Tinjau Kesiapan Pengoperasian Jet Tempur Rafale di Lanud Supadio Pontianak
10 Mei 2024
Kepala Staf TNI AU (KSAU) Marsekal Mohamad Tonny Harjono melakukan kunjungan kerjanya ke Pangkalan TNI AU (Lanud) Supadio, Pontianak (photo: TNI AU)
JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Staf TNI AU (KSAU) Marsekal Mohamad Tonny Harjono mengunjungi Pangkalan TNI AU (Lanud) Supadio, Pontianak, Senin (6/5/2024).
Kunjungan KSAU dimulai dengan paparan dari Komandan Lanud (Danlanud) Supadio Marsma TNI Reka Budiarsa tentang tugas pokok Lanud Supadio.
“(Paparan terkait) pelaksanaan program kerja tahun 2024, kesiapan personel dan alat utama sistem persenjataan (alutsista) serta kesiapan pengoperasian pesawat Rafale,” kata Kepala Dinas Penerangan TNI AU (Kadispenau) Kolonel (Pnb) Ardi Syahri dalam keterangan tertulis, Selasa (7/5/2024).
Diketahui, Lanud Supadio direncanakan bakal menjadi markas jet tempur Rafale, selain Lanud Roesmin Nurjadin di Pekanbaru.
Setelah itu, KSAU Tonny meninjau alutsista di Batalyon Komando (Yonko) 465 Komando Pasukan Gerak Cepat (Kopasgat), Ruang Simulasi Wing Udara 7 Lanud SPO, dan alutsista di Detasemen Pertahanan Udara (Denhanud) 473 Kopasgat.
Tonny juga meninjau alutsista di Skadron Udara 1 dan Skadron Udara 51 Lanud Supadio.
Pada hari yang sama, KSAU juga mengunjungi Lanud Harry Hadisoemantri (HAD) di Singkawang.
Dalam arahannya di Lanud Harry Hadisoemantri, Tonny bertekad mewujudkan TNI AU yang adaptif, modern, profesional, unggul, dan humanis.
Serta memberikan gambaran TNI AU di masa depan yang akan diperkuat dengan alutsista modern mulai dari pesawat Rafale, C-130J Super Hercules, dan radar baru.
(Kompas)
from DEFENSE STUDIES https://bit.ly/4b8U6VJ
via IFTTT
Post a Comment