Pusdikkav Menerima Kendaraan Tempur Tank Kanon "Harimau"
29 Maret 2024
Satu tank medium Harimau telah tiba di Pusdikkav, Padalarang, Bandung (photos: Pusdikkav)PADALARANG. Pusdikkav Pussenkav merima 1 unit kendaraan tempur (Ranpur) tank kanon "Harimau" PT Pindad (Persero) bertempat di Garasi A Mapusdikkav, Padalarang, Bandung Barat. Kamis (28/3/2024).
"Kaplan MT atau Harimau" merupakan tank medium yang dikembangkan bersama oleh pabrikan Turki FNSS dan pabrikan Indonesia PT Pindad. Program pengembangan tank tersebut disebut Modern Medium Weight Tank (MMWT). Tank dengan berat total 32 ton ini dinamakan Kaplan MT oleh Turki dan Harimau oleh Indonesia.
Harimau dibuat untuk memperkuat Alutsista TNI khususnya satuan Kavaleri TNI Angkatan Darat. Alat tempur ini memiliki bobot 32 ton, power 20 HP/ton, kecepatan maksimal 70 km/jam dengan daya jelajah sejauh 450 kilometer, dapat menampung 3 orang kru yang terdiri dari komandan, penembak dan pengemudi, serta memiliki senjata utama turret kaliber 105 mm yang memiliki daya hancur besar.
Tank Harimau sudah dilengkapi dengan berbagai teknologi baru, seperti sistem kewaspadaan mandiri, hunter killer system, perlindungan pasif (laser warning system), battle management system, serta proteksi level 5. Turret tank ini memiliki mekanisme autoloader dengan 12 butir peluru di turret dan 26 butir peluru cadangan di dalam hull.
Tank Harimau memiliki kemampuan pertahanan balistik dan anti-ancaman ranjau terkini. Medium tank ini menjadi generasi terbaru, dilengkapi dengan kemampuan daya gempur yang luas, mulai dari perlindungan jarak dekat untuk pasukan infantri hingga pertempuran antar kendaraan tempur.
Setelah dilaksanakan penerimaan dan pemeriksaan materil kendaraan tempur dan perlengkapannya, kendaraan ini akan memperkuat Pusdikkav serta akan digunakan sebagai Alins tidak murni untuk mendidik dan melatih prajurit-prajurit Kavaleri untuk mengawakinya.
from DEFENSE STUDIES https://bit.ly/3VyL5jT
via IFTTT
Post a Comment