KRI Cakra 401 Sukses Jalani Uji Penyelaman

16 Oktober 2021

Kapal selam KRI Cakra 401 (photo : PAL)

Sejak tanggal 10 Oktober 2021 Kapal Selam KRI Cakra - 401 telah melaksanakan Nominal Diving Depth (NDD) di perairan Panarukan Situbondo. 

NDD merupakan salah satu tes kedalaman di mana kapal selam dirancang untuk menyelam sesuai dalam spesifikasi kapal selam.

KRI Cakra - 401 berhasil mencapai kedalaman 85.7 meter dengan melaksanakan kecepatan maksimum hal ini sesuai dengan prosedur NDD pada kapal selam kelas U 209.

Sebanyak 40 awak kapal serta 10 personil dari PT PAL Indonesia (Persero) dan Satgas Kementerian Pertahanan RI turut terlibat dalam melaksanakan uji penyelaman tersebut.

Kapal Selam KRI Cakra - 401 sukses melakukan uji penyelaman. Tidak hanya balingan maksimum dan kedalaman maksimal yang tercapai namun capaian perfomance yang diharapkan telah tercapai.

Pada 14 Oktober 2021 KRI Cakra-401 kembali tiba di Dermaga Fasilitas Kapal Selam PT PAL Indonesia (Persero) untuk melanjutkan penyelesaian akhir program Overhaul. 

(PAL)


from DEFENSE STUDIES https://bit.ly/2YYD2lq
via IFTTT